HIMA KOMUNIKASI USS LOLOS PENDANAAN PROGRAM

PENGUATAN KAPASITAS ORMAWA KEMENDIKBUD 2022

Palembang – Tim Ormawa Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi, Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Sumatera Selatan (HIMA Ilmu Komunikasi USS) berhasil lolos pendanaan PPK Ormawa tahun 2022. Melalui surat resmi yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) dengan nomor 2741/E2/KM.09.00/2022 Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK ORMAWA) Kemendikbudristek tahun 2022 mengumumkan hasil akhir daftar proposal dan subproposal yang telah lolos pendanaan. Sebelum itu Universitas Sumatera Selatan bersama Tim HIMA Ilmu Komunikasi telah mengajukan proposal dan sub proposal sebagai bentuk kontribusi dan semangat perguruan tinggi terhadap kegiatan PPK Ormawa 2022. Kemudian tanggal 27 Mei 2022 melalui surat pengumuman seleksi akhir proposal dan subproposal PPk Ormawa 2022, USS dan HIMA Ilmu Komunikasi telah lolos masuk ke tahap presentasi atau pemaparan proposal dan subproposal. Dimana perguruan tinggi melakukan pemaparan proposal pada tanggal 31 Mei 2022 yang dipaparkan oleh Wakil Rektor I USS yaitu Ibu Dr. Ir. Leila Kalsum, MT, sedangkan Tim HIMA Ilmu Komunikasi melakukan pemaparan subproposal pada tanggal 1 Juni 2022 oleh ketua pengusul atas nama M. Nur Afryansyah dihadapan dewan penilai via Zoom.

Subproposal Tim HIMA Ilmu Komunikasi berjudul Center of Learning by Pojok Literasi merupakan program yang akan dijalankan di desa mitra yaitu Pekon Suka Maju yang beralamatkan di Jalan Lintas Barat, Pekon Suka Maju, Kecamatan Ngaras, Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung. Program ini merupakan program yang terstruktur dan sangat berkolerasi dengan pola prilaku serta gaya hidup masyarakat era modern dimana manusia akrab dengan penggunaan teknologi berbasis internet.

Tim yang terlibat dalam program Center of Learning by Pojok Literasi yaitu terdiri dari Dosen dan Mahasiswa/i Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Sumatera Selatan yang diketuai oleh M. Nur Afryansyah dan mahasiswa/i hima komunikasi Universitas Sumatera Selatan sebagai anggota serta terlibat juga ketua dosen pendamping yaitu bapak Adli, S.Sos.I., M.Sc beserta dosen prodi Ilmu Komunikasi lainnya sebagai anggota dosen pendamping.

Selamat untuk Tim HIMA Ilmu Komunikasi, Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Sumatera Selatan atas subproposal program desa cerdas dengan judul Center of Learning by Pojok Literasi berhasil lolos pendanaan PPK Ormawa Kemendikbudristek tahun 2022. Semoga pelaksanaan kegiatan program berjalan dengan lancar dan dapat meningkatkan kualitas dan mempererat hubungan.antar anggota HIMA Ilmu Komunikasi serta semoga dapat terus memberikan dampak positif di kalangan masyarakat.

-nuy-

(1) Comment

  • Adilar Nouval June 16, 2022 @ 11:45 am

    congratulations for your success

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *